Wednesday, November 4, 2015

Mengisi ulang alat pemadam

pastikan bangunan Anda dilengkapi dengan alat pemadam kebakaran dengan media yang terisi penuh, hal ini sangat penting untuk  menjaga keselamatan Anda dan orang-orang di gedung Anda.  Karena kebakaran dapat terjadi secara tiba-tiba, oleh sebab itu anda harus selalu menyiapkan alat pemadam kebakaran selalu dalam keadaan yang fungsional, apabila alat pemadam kebakaran kosong dan tiba-tiba terjadi kebakaran, maka alat pemadam kebakaran yang anda miliki tidak akan berfungsi melindungi anda dan aset. Jadi lakukanlah inspeksi terhadap alat pemadam kebakaran yang anda miliki, jika alat tidak fungsional, ada dua hal yang dapat terjadi, anda harus mengganti alat pemadam kebakaran atau mengisi ulangnya.

Selain melakukan inspeksi, perlu dilakukan pula maintanance atau pemeliharaan terhadap alat pemadam kebakaran. Alat pemadam kebakaran yang terawat memiliki keunggulan yaitu tahan lama dan memang dirancang untuk bertahan lama hingga 12 tahun atau lebih. Alat pemadam kebakaran dapat diisi ulang tanpa batas waktu selama shell dan komponen lainnya tidak memiliki masalah integritas struktural (retak, penyok, dll).

Meski begitu, kontraktor proteksi pemadam kebakaran  menyarankan agar Anda mengganti  alat pemadam kebakaran jika telah mengalami masalah yang serius. Tentu hal ini dapat memaksimalkan perlindungan terhadap bahaya kebakaran. Seperti yang telah dibahas di atas, Anda harus mengisi ulang alat pemadam kebakaran anda atau menggantinya setiap kali anda telah menggunakannya.
Melakukan penggantian alat pemadam kebakaran
Selain mengganti alat pemadam kebakaran setiap kali Anda menggunakannya, ada saat-saat lain ketika Anda harus mengganti alat pemadam kebakaran. berikut ini adalah situasi atau kondisi anjuran untuk mengganti alat pemadam kebakaran
Selang atau nosel retak, robek atau tersumbat
Pin pada pegangan rusak atau hilang
Pegangan rusak atau goyah
Tag pemeriksaan hilang
Shell retak atau rusak

Jika Anda memiliki alat pemadam kebakaran di gedung Anda yang baru-baru ini digunakan, atau jika Anda memiliki alat pemadam kebakaran yang rusak hubungi kontraktor Proteksi pemadam Kebakaran! mereka akan datang  dan memeriksa alat pemadam kebakaran Anda dan membantu Anda memutuskan apakah Anda perlu mengisi ulang alat pemadam kebakaran atau menggantinya.  jika alat pemadam kebakaran Anda rusak maka mereka bisa menggantinya langsung di tempat.


No comments:

Post a Comment